Contoh 

PROPOSAL PERMOHONAN

BANTUAN DANA SPONSORSHIP

KEGIATAN SEMINAR DAN LOKAKARYA “GREBEG SAMPAH”

DESA ............ KECAMATAN .....................

 

  1. LATAR BELAKANG

Perjalanan pengelolaan sampah di Desa Bakung sudah melalui dinamika sedemikian rupa. Dengan kehadiran desa melalui pembangunan sarana dan prasarana sudah dimulai sejak tahun 2019 dengan dibangunnya Tempat Pembuangan Sementara di dusun……..selanjutnya dilanjutkan pelengkapan sarana dan prasarana tersebut tahun 2022 dengan alat-alat pengelolaan sampah organik yang terintegrasi dengan peternakan, perikanan dan pertanian dan pengolahan sampah non organik berupa mesin insenerator (pembakar).

Bahwasannya pengelolaan sampah bukan hanya kebutuhan sarana prasarana dan peralatan saja, namun jauh di atas itu semua adalah perubahan karakter dari yang semula perilaku membuang sampah menjadi perilaku mengolah sampah. Hal ini diperlukan gerakan dari semua unsur yang ada di desa yang mewakili unusr-unsur pembuat timbulan sampah yaitu unsur rumah tangga yang direpresentasikan oleh PKK desa, unsur lembaga pasar yang diwakili oleh paguyuban pedagang pasar, unsur institusi pendidikan yang ada di desa, unsur lembaga-lembaga yang beroperasi di wilayah desa, tokoh masyarakat, tokoh agama dan pemerintah desa. Sehingga misi melakukan “GREBEG SAMPAH” Gerakan Resik-resik bebarengan garap sampah di desa nganti paripuna merupakan gerakan semua unsur secara terstruktur setematis dan masif sehingga pula lekas bisa dilihat hasilnya.

Oleh karena itu perlu dilakukan rembug di tingkat desa yang melibatkan semua unsur tersebut di atas. Sedangkan metoda Lokakarya dan Seminar dipilih agar dapat dilakukan fasilitasi secara komprehensif dan partisipatif sehingga rumusan yang merupakan hasil rembug tersebut merupakan komitmen bersama semua unsur di Desa Bakung.

 

  1. TUJUAN

Menangani sampah secara paripurna.

Yang dimaksud paripurna di sini tidak hanya teknis penanganan sampah, akan tetapi mulai dari perubahan perilaku dan komitmen bersama secara kolektif semua elemen masyarakat dan pemerintah desa dalam penanganan sampah secara konsisten dari waktu ke waktu di masa yang tak terhingga ke depan.

 

  1. STRATEGI

Menangani permasalahan sampah secara Terstruktur, Sistematis dan Masif (TSM) melalui gerakan “GREBEG SAMPAH” Gerakan REsik-resik BEbarengan Garap SAMPAH  kanthi paripurna ning desa.

Sebuah aksi bersama, serempak, dalam kegiatan bersih-bersih, berbenah, menggarap sampah secara paripurna di desa.

Dengan gerakan ini yang jadi sasaran utama adalah perubahan perilaku warga desa akan kesadaran hidup bersih dan sehat. Selanjutnya perubahan paradigma dalam mengelola sampah rumah tangga menuju paradigma 3R. Melalui kaidah-kaidah perilaku hidup bersih sehat dan pengelolaan sampah yang diregulasikan di tingkat desa melalui Peraturan Desa (diperdeskan).

 

 

  1. METODA

 

Metoda yang akan diterapkan dengan Seminar dan Lokakarya. Seminar akan melibatkan narasumber untuk memberi, menambah pengetahuan, keterampilan dan motivasi tentang pengelolaan sampah dan Lokakarya yang akan melibatkan peserta untuk secara partisipatif merembug, mendiskusikan solusi-solusi dan membangun komitmen bersama pengelolaan sampah dengan berpijak dari keadaan eksisting saat ini di Desa .......................

 

 

  1. PENYELENGGARAAN ACARA

Acara Seminar dan Lokakarya GREBEG SAMPAH Desa ............. akan diselenggarakan dengan susunan pengelola kegiatan sebagai berikut:

Penanggung jawab      : Kepala Desa

Pelaksana                  : BUMDesa ................

Supporting                 : Pemdamping Desa (PLD, PD, TA Kab)

 

  1. KEBUTUHAN DANA SPONSORSHIP

RENCANA ANGGARAN BIAYA

 NO

 KEGIATAN

 VOLUME

 SATUAN

 HARGA SATUAN

 JUMLAH

 

Honor narasumber

4

 paket

                 300.000

         1.200.000

Honor protokoler

2

orang

200.000

400.000

 

 Door prize kuis

5

 unit

                   50.000

            250.000

 

 Snek germas 400 orang

40

 tampah

                 150.000

         6.000.000

  Snek VIP

1

Paket

500.000

500.000

 

 Galon air dan paket sewa dispenser

30

 buah

                   20.000

         600.000

 

 Sound system-  operator dan kebersihan

1

 paket

             1.000.000

         1.000.000

 

Transport u/ PAUD dan TK

14

orang

             50.000

         700.000

 

 MMT backdrop

1

 buah

                 500.000

            500.000

 

 MMT - tanda tangan komitmen bersama

1

 buah

             1.000.000

         1.000.000

 

 Jumlah

 

 

 

      12.150.000

 

 

  1. PENUTUP

Sampah di Desa ........... harus ditangani dengan cara gerakan. Semua orang seharusnya dikondisikan sadar akan pentingnya penanganan secara paripurna dengan paradigma mengolah. Dengan penanganan secara gerakan bersama yang awalnya dengan terpaksa lama kelamaan akan terbiasa dan dengan secara terus menerus dilakukan akan menjadi budaya.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to " "

Post a Comment

Silakan tinggalkan komentar atau pesan!

- Dilarang meninggalkan link pada kolom komentar (kecuali diperlukan).
- Dimohon untuk tidak melakukan spam
- Berkomentarlah secara etis
- Mohon maaf apabila kami tidak sempat membalas komentar Anda
- Terimakasih atas komentar Anda yang relevan